Selasa, 03 November 2015

Resep Otak-otak

Saya dan Mister Menoadji adalah penggemar otak-otak. Khususnya saya, sering sekali kangen makan otak-otak yang dijual abang-abang di pinggir jalan. Di Jakarta penjual otak-otak (biasanya abang-abang) memakai sepeda dan mangkal di trotoar. Sayangnya saya sering ketakutan, tentang bahan yang dipakai si penjual untuk membuat otak-otak (maap ya bang tukang otak-otak saya suuzon). Tadi pagi mencoba membuat otak-otak ala abang-abang pinggir jalan.

Bahan:
Ikan tengiri 200 gram
Santan
Bawang putih 2 siung
Bawang merah 5 siung
Gula
Garam
Daun pisang
Daun bawang
Tepung sagu

Cara Membuat:
Haluskan daging ikan bersama duo bawang, masukkan santan, tepung sagu, gula dan garam.
Ambil satu sendok adonan di atas daun pisang, semat dengan lidi
Kukus otak-otak kurang lebih selama 10 menit.
Panggang otak-otak sebentar, sampai daun pisang nampak kering (saya menggunakan happy call).
Otak-otak siap di santap. Lebih enak di cocol ke sambal kacang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar